8.1.14

Kumpulan soal latihan untuk Kuis Fisika



KUMPULAN SOAL KUIS   
No.1.
Dua  buah vektor A= 50N  membentuk sudut 120 derajat  thd sb X dan vektor B= 80N membentuk sudut 45 derajat thd sb X
Berapakah besar dan arah Resultan vektornya..? gunakan cara analitis

A.     104,8 N                           B.  10.48 N
C.    1048   N                           D.  140.8 N
2. Sebuah perahu menyeberangi sungai yang lebarnya 180 meter dan kecepatan arus airnya 4 m/s. ila perahu di arahkan menyilang tegak lurus sungai dengan kecepatan 3 m/s, maka setelah sampai diseberang perahu telah menempuh lintasan sejauh …. Meter
A. 100
B. 240
C. 300
D. 320
E. 360
3. Vektor F1 = 20 N berimpit sumbu x positif, Vektor F2 = 20 N bersudut 120O terhadap F1  dan F3 = 24 N bersudut 240 derajat terhadap F1.
Resultan ketiga gaya pada pernyataan di atas adalah :
A. 4 N searah F3
B. 4 N berlawan arah dengan F3
C. 10 N searah F3
D. 16 N searah F3
E. 16 N berlawanan arah dengan F3
4.Dua buah gaya bernilai 4 N dan 6 N. Resultan gaya tersebut tidak mungkin bernilai ….. N
A. 1
B. 2
C. 4
D. 6
E. 10
5. Dua buah vector V1 dan V2 masing-masing besarnya 20 satuan dan 15 satuan. Kedua vector tersebut membentuk sudut 120o. Resultan kedua gaya tersebut mendekati ……
A. 18
B. 30
C. 35
D.38
E. 48
6. Jika sebuah vector dari 12 diuraikan menjadi dua buah vector yang saling tegak lurus dan yang sebuah dari padanya membentuk sudut 30o dengan vector itu, maka besar masing-masing adalah :
A. 3 N dan 3V3 N
B. 3 N dan 3V2 N
C. 6 N dan 3V2 N
D. 6 N dan 6V2 N
E. 6 N dan 6V3 N


 
SOAL GLBB


1.     Sebuah Bus yang berjalan dengan laju 90 km/jam menabrak pohon. Bagian depan mobil tersebut penyok dan pengendaranya berhenti setelah terlempar sejauh 2 m. Berapa percepatan rata-rata si pengendara selama tabrakan ?(level 4)
2.      Seorang pengendara motor yang sedang mabuk ngebut dengan laju 120 km/jam melewati seorang polisi yang sedang duduk di atas motornya yang berhenti di pinggir jalan. Polisi tersebut langsung mengejar dengan percepatan konstan 5 km/jam /s (perhatikan satuan). Jika sepeda motor yang dikendarai pengendara mabuk bergerak dengan laju tetap, berapa lama waktu yang dibutuhkan polisi untuk mencapai pengendara mabuk tersebut ? (level 4)
3.      Seorang pelari berharap dapat menyelesaikan lari 10.000 meter dalam waktu kurang dari 30 menit. Setelah tepat 26 menit berlari, masih tersisa 1000 m. berapa sekon si pelari harus mempercepat larinya sebesar 0,20 m/s2 agar ia bisa mencapai waktu yang diharapkan ? (level 4)
4.      Seekor kucing sedang berjalan dengan laju 0,2 m/s. Karena melihat kucing, seekor tikus lari terbirit-birit dengan laju tetap 0,4 m/s. Jika kucing langsung mengejar tikus dengan percepatan tetap sebesar 0,2 m/s2, berapa lama waktu yang dibutuhkan kucing untuk menangkap tikus ? jika tikus ingin menyelamatkan dirinya dari bahaya maut, berapakah laju minimum yang dibutuhkan agar bisa tiba dengan aman di lubang persembunyian yang berjarak 3 meter ? (level 4)
5.      Misalnya dirimu sedang mengendarai mobil di jalan lurus dengan laju 60 km/jam. Pada jarak 100 meter di depan anda terdapat seorang anak SD yang sedang menyebrang jalan. Jika anda memberi perlambatan tetap sebesar 10 m/s2, apakah anak tersebut tertabrak ? jika dirimu tidak ingin masuk bui, berapakah percepatan minimum yang dibutuhkan agar mobil anda berhenti tepat di depan anak tersebut ? (level 4)
6.     Sebuah mobil mulai bergerak dari keadaan diam dengan percepatan tetap 2 m/s2. Setelah mobil bergerak selama 20 sekon, mesin mobil dimatikan. Jika mobil berhenti 20 detik kemudian, berapakah jarak yang masih ditempuh mobil sejak mesinnya dimatikan hingga mobil tersebut berhenti ? (level 4)
7.     . Seekor kuda jantan sedang kasmaran ketika melihat kuda betina pada jarak 60 meter. Kuda jantan langsung berlari menuju kuda betina dengan percepatan tetap 4 m/s2 sambil meringkik kegirangan. Setelah kuda jantan menempuh jarak 40 meter, kuda betina berlari ke arah kuda jantan dengan laju tetap 2 m/s. Pada jarak berapa keduanya bertemu ? (level 4)

SOAL  GERAK PARABOLA

1.. Sebuah meriam dimiringkan pada sudut 30o. Meriam tersebut menembakan sebuah peluru dengan kecepatan 200 m/s. Berapakah ketinggian yang dapat dicapai peluru ? berapa lama peluru berada di udara ? hitung juga jarak horisontal yang dapat dicapai peluru ! (level 3)

2. sebuah batu dilempar dalam arah horisontal dengan kecepatan awal 10 m/s dari sebuah puncak bukit setinggi 50 meter. Berapa lama waktu yang diperlukan batu untuk mencapai tanah ? berapakah kecepatan batu ketika menyentuh permukaan tanah?hitung juga jarak horisontal yang dapat dicapai batu dihitung dari kaki bukit.(level 3)
3. Sebuah bola sepak ditendang dengan sudut elevasi 30o dengan kecepatan 10 m/s. Hitung besar dan arah bola setelah 2 detik ! (level 3)

4.sebuah kelereng dijatuhkan dari sebuah meja dengan kecepatan awal 10 m/s. Jika tinggi meja 2 meter, berapa lama waktu yang dibutuhkan kelereng untuk mencapai lantai ? berapa jarak horisontal yang dapat dicapai kelereng tersebut, dihitung dari tepi meja ? (level 3)

5. Sebuah bola dilemparkan ke bawah dari atap bangunan dengan sudut 60oterhadap horisontal. Jika kecepatan awal bola 20 m/s dan bola mencapai tanah setelah 20 detik, hitung kecepatan bola ketika mencapai permukaan tanah !(level 3)

6. Sebuah bola dilempar horisontal dari atap bangunan yang tingginya 60 m dan mendarat 40 meter dari dasar bangunan. Berapa laju awal bola tersebut ?(level 3)

7. Ronaldinho menendang bola dari permukaan lapangan dengan laju 40 m/s dan sudut 45o terhadap arah horisontal. Berapa lama bola tersebut mengenai tanah kembali ? (level 3)

8. Tentukan seberapa jauh lebih tinggi orang dapat melompat di bulan dibandingkan dengan di bumi jika laju dan sudut lompatan sama. Percepatan gravitasi di bulan sama dengan seperenam gravitasi di bumi. (level 3)

9. Pilot sebuah pesawat yang terbang dengan laju 160 km/jam akan menjatuhkan bantuan makanan untuk koban gempa yang berada 160 m di bawahnya. Berapa detik sebelum pesawat tersebut persis berada di atas korban gempa bumi, makanan tersebut harus dijatuhkan ? (level 3)

10. Pada saat servis, seorang pemain tenis berusaha agar bola terpukul horisontal. berapa laju minimum yang dibutuhkan agar bola bisa melewati net setinggi 1 meter dan berjarak sekitar 15 meter dari pemain, jika bola dipukul dari ketinggian 2,50 meter ? (level 3)

11. Sebuah pipa air yang bocor menyemprotkan air pada sudut 30o dengan kecepatan 15 m/s. Air mengenai sebuah benda sejauh 5 meter pada ketinggiah P. Berapakah tinggi P ? (level 3)

12. Buktikan bahwa sebuah benda mencapai jarak horisontal maksimum jika diberi kecepatan awal pada sudut 45o terhadap horisontal. (level 3)

13. Tunjukan bahwa sebuah peluru akan mencapai ketinggian maksimum 3 kali lebih tinggi apabila peluru ditembakkan dengan sudut 60o dibandingkan jika peluru ditembakkan dengan sudut 30o (jarak horisontal sama) (level 3)
14. Sebuah bola basket dilemparkan ke keranjang dengan sudut 30o terhadap horisontal. Jika tinggi keranjang 10 meter dan jarak antara pelempar dan tiang keranjang 5 meter, berapakah kecepatan awal bola basket ? (level 3)

15. Sebuah benda dilemparkan dengan sudut elevasi 60o dengan kecepatan awal 20 m/s. Hitunglah koordinat benda setelah 2 detik dan ketinggian maksimum yang dicapai benda ! Hitung juga kapan dan di mana benda mencapai tanah kembali ! (level 3)

16. dari sebuah helikopter yang naik ke atas vertikal dengan kecepatan 10 m/s ditembakkan sebuah peluru pada arah mendatar dengan kecepatan 100 m/s. Peluru tersebut ditembakan ketika helikopter berada pada ketinggian 50 meter di atas tanah. Kapan, di mana dan kecepatan berapa peluru mencapai titik tertinggi dan mencapai tanah ! (level 3)

17. seorang pemain basket melempar bola ke keranjang dengan kecepatan awal 100 m/s pada jarak 20 meter dari tiang keranjang. Jika ketinggian keranjang 10 meter, berapakah sudut lemparannya agar bola mengenai keranjang ? (level 3)

18. sebuah pesawat pembom terbang ke atas dengan kecepatan 40 m/s dan membentuk sudut 30o dengan bidang horisontal. pada ketinggian 600 meter, sebuah bom dilepaskan. Di mana bom tersebut jatuh ? (level 3)

SOAL GERAK MELINGKAR
1.     Baling-baling sebuah helikopter memiliki diameter 4 m melakukan 1000 putaran dalam 30 detik. Berapakah jarak yang telah ditempuh oleh sebuah titik pada tepi baling-baling tersebut ? (level 3)
2.     Roda sebuah mobil memiliki jari-jari 30 cm. Jika sebuah titik pada tepi roda telah menempuh 600 meter, berapa jumlah putaran yang telah ditempuh roda tersebut ? (level 3)
3.     Sebuah roda berputar dengan kecepatan 210 rpm. Hitung kecepatan linear suatu titik yang terletak pada 10 cm dari pusat roda ! (level 3)
4.     Sebuah roda yang berdiameter 100 cm berputar dengan kecepatan sudut 900 rpm. Berapakah kelajuan tangensial pada sebuah titik di tepi roda tersebut ? (level 3)
5.     Sebuah katrol memiliki diameter 10 cm. Kecepatan sudutnya berubah dari 10 putaran/detik menjadi 30 putaran/detik selama 10 detik. Berapakah percepatan sudutnya ? (level 3)
6.     Sebuah roda berjari-jari 20 cm berputar pada porosnya. Dari keadaan diam, kecepatan sudutnya berubah menjadi 100 rpm selama 10 detik. Berapa percepatan sudut roda tersebut ? hitung juga percepatan tangensial pada tepi roda ! (level 3)
7.      Sebuah kipas angin berputar dengan kecepatan 500 rpm. Hitung kecepatan sudut dalam satuan rad/s ! Jika panjang baling-baling kipas angin 40 cm, berapa kecepatan linear pada tepi baling-baling ? (level 3)
 

Geophy Palace Copyright © 2011 | Template design by O Pregador | Powered by Blogger Templates